Sabtu, 16 Mei 2015

Komisariat Teknologi menjadi Tempat Forum Ketua Komisariat (FKK) Berkumpul

Tanggal 11 Januari 2015

BERITA - Sekertariat PMII Komisariat Teknologi Jl. Bulutangkis No. 07 RT. 01 RW. 02 Dusun Kasur Desa Tasikmadu Kec. Karangploso menjadi tempat Forum Ketua Komisariat (FKK) berkumpul. Ketua Komisariat dari masing-masing Komisariat di Kota Malang berkumpul untuk menjalin silaturahmi bersama sekaligus membahas beberapa hal yang memang sedang hangat dibicarakan diranah kota Malang.

Ketua FKK Sahabat Taufik (Komisariat Ibnu Rusyd) dan Sekertaris FKK Sahabat PW (Komisariat Raden Paku) menyampaikan sambutannya sekaligus membuka forum diskusi tersebut. Hal-hal yang dibahas adalah beberapa hal mengenai Pelatihan Kader Lanjut (PKL) dan KONFERCAB. Dalam diskusi tersebut, Ketua-Ketua Komisariat yang hadir dan Sahabat-Sahabat yang ikut hadir memberikan pandangannya terhadap hal tersebut. Komisariat-komisariat yang hadir antara lain Komisariat Ibnu Rusyd, Raden Paku, Unisma, Sunan Ampel, Country, Gajayana, UMM, dan Budi Utomo.

Hasil yang diperoleh dalam diskusi kali ini semoga memberikan manfaat demi kemajuan PMII Kota Malang. Sebagai tuan rumah, Komisariat Teknologi sangat-sangat berterima kasih kepada seluruh Sahabat-Sahabat yang menyempatkan hadir di Sekertariat Kami. Semoga silaturahmi ini semakin erat kedepannya.


0 comments:

Posting Komentar

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com

Arsip Blog